Senin, 08 Februari 2010

DVM : Introduction to My Voltmeter Digital

.
Time : Januari - Februari 2010.
Project : Digital Voltmeter.

Download Project Voltmeter Digital











Spesifikasi Voltmeter Digital :
  • Dimensi 11 x 8.5 x 3
  • Supply 9Vdc - 12Vdc (adaptor terpisah)
  • Mikrokontroller ATmega8535 Xtall 11.059200 MHz
  • ADC 10 bit frekuensi 86.400 KHz
  • Input 4 buah Push button NO (Normally Open)
  • Interface Serial 9600,8N1
  • USB interface dengan IC FT232RL
Fungsi dan fitur :
  • Mengukur Voltmeter secara Real Time.
  • Mengukur arus secara perhitungan.
  • Memiliki 3 Mode kerja Stand Alone, Komputer Interface, dan MCU Memory.
  • Mengirim data tegangan terukur ke komputer dan ditampikan pada grafik.
  • Mengukur secara Stand Alone dan memiliki mode AutoSave setiap 500mS, yaitu setiap 500mS (porgrammable) secara otomatis menyimpan data di EEPROM MCU hingga 256 data pengukuran tetapi bisa juga tanpa menggunakan AutoSave (optional).
  • Membaca Memory hasil pengukuran (offline) dan memberikannya ke komputer agar dapat ditampilkan berupa grafik, Excel, Teks, dsb.
  • Terdapat fungsi HELP setiap penggunaan alat sehingga mempermudah bagi pemula untuk menggunakan alat ini.
Masalah :
  • Tegangan yang terukur adalah tegangan AC dan sangat besar hingga 4kVolt = 4000 Volt.
  • Ketika probe pengukuran diambangkan, nilai tegangan terukur harus menunjukkan 0 Volt.
  • Sampling data cukup banyak (lebih dari 256 data) sehingga untuk menggunakan EEPROM internal ATmega8535 tidaklah cukup dan harus menggunakan tambahan EEPROM.
  • Komputer monitoring harus menyala terus menerus dan berkomunikasi dengan MCU.
Saya diminta bantuan untuk membuat Voltmeter digital yang dapat mengukur tegangan yang terkoneksi secara langsung dengan komputer dengan tampilan berupa grafik, gambar, dan data teks yang dapat diolah (pada Excel, word, maupun notepad). Tampilan yang diinginkan berupa karakter LCD 16x2 dengan input hanya berupa push button. User tidak menginginkan menggunakan keypad karena dapat memperbesar dan memperumit rangkaian (menurutnya tidak perlu dan saya setuju).

Rancangan saya siapkan RS232 converter dgn IC MAX232 untuk komunikasi secara serial port COM dan interface USB dengan IC FT232RL. Salah satu alasannya yaitu karena agar dapat digunakan pada Laptop maupun mada CPU biasa menggunakan port COM, dan alasan lain (alasan sebenarnya) yaitu karena saya ingin mencoba ICFT232RL untuk USB interface agar rancangan berikutnya saya akan membuat interface USB saja biar lebih sederhana msekipun IC-nya mahal Rp 50.000 dibanding MAX232 Rp 8000.

Tombol yang disediakan berupa 4 buah Push Button yang dapat membingungkan user, sehingga dibuat fungsi Help disetiap step-step yang akan menuntun user pada fungsi step tersebut dan fungsi Push Button pada step tersebut.

Ada 3 mode penggunaan alat yaitu Stand Alone, Komputer (master), dan Memory.
  • Stand Alone yaitu Voltmeter digital dapat mengukur secara langsung dan user dapat menyimpan hasil pengukuran di internal EEPROM MCU sebanyak 256 data pengukuran.
  • Komputer (master) yaitu MCU dapat mengukur tegangan secara langsung dan ketika ada perintah dari komputer maka MCU mengirim data ke komputer untuk diolah dan ditampilkan berupa grafik maupun teks. Waktu pengambilan data (Time Sampling) bisa ditentukan dari program komputer dengan range sampling dari 50 milisecond hingga 24 Jam.
  • Memory yaitu mode untuk membaca data dimemory internal MCU untuk diberikan ke komputer dan diproses lebih lanjut.
Nah itu dulu perkenalannya...
Selanjutnya akan saya coba bahas sedikit demi sedikit di post selanjutnya.

Topik yang Populer